Rapat Badan Pengurus MU GKAI

Rapat Badan Pengurus MU GKAI

Pada hari Sabtu, 28 Januari 2022, sehari setelah pelaksanaan natal GKAI secara nasional, Badan Pengurus Majelis Umum Gereja Kristen Alkitab Indonesia (MU GKAI) Periode 2022-2027 melangsungkan rapat di ruang Pascasarjana Sekolah Tinggi Teologi Berita Hidup (STT Berita Hidup). Rapat dimulai pukul 09.00 hingga 18.00 WIB.

Rapat dipimpin langsung oleh Ketua Umum MU GKAI Pdt. Dr. Parhimpunan Simatupang, MBA, Ph.D. Turut hadir dalam rapat ini adalah Ev. Sugihartono, M.Th. (Sekretaris Umum), Pdt. Dr. Hardi Budiyana, M.Th. (Bendahara Umum), Pdt. Natanael Riwono, M.Th. (Wakil Bendahara Umum), Pdt. Dr. Joel Sihnurjadi, M.Th. (Ketua I Bidang Organisasi), Dr. Iksantoro, M.Th. (Sekretaris I Bidang Organisasi), Magdalena Muryati, M.Pd. (Ketua II Bidang Pendanaan), Pdt. Mikhael Tri Prasetya Morib, S. PAK. (Sekretaris II Bidang Pendanaan), Pdt. Timotius Winarno, M.Th. (Ketua III Bidang Pembinaan Warga Gereja), Pdt. Dr. Michael Hendri Lumanauw, S.H., M.Th. (Ketua IV Bidang Pekabaran  Injil), Pdt. Ayub Sugiharto, M.Ag. (Sekretaris IV Bidang  Pekabaran  Injil)

Rapat juga menghadirkan Panitia Pembangunan Gedung Sekretariat MU GKAI: Pdt. Dr. Natan Sunarno, M.Th., Pdt. Wahyu Wahono, A. K., M.Th. dan Pdt. Dr. Daniel Suhadi, M.Th.

Rapat Badan Pengurus MU GKAI